Jakarta - Jalan kaki adalah aktivitas yang terbukti bermanfaat bagi kesehatan tubuh, salah satunya membantu mengurangi lemak visceral atau lemak di perut. Namun, berapa lama durasi jalan kaki yang dapat efektif untuk mengurangi lemak di perut?
Jawabannya bergantung pada durasi, intensitas, dan konsistensinya. Baik berjalan santai maupun cepat, jika dilakukan dengan durasi yang tepat, dapat memaksimalkan pembakaran lemak.
Durasi Jalan Kaki yang Efektif untuk Mengurangi Lemak Perut
Dikutip dari Eat This, kunci utama untuk membakar lemak adalah konsistensi dan durasi yang tepat. Menargetkan berjalan kaki selama 30 hingga 60 menit setiap hari, 5 hingga 6 hari dalam seminggu, dapat memberikan hasil yang optimal.
Durasi ini sesuai dengan rekomendasi yang menyarankan 150 hingga 300 menit kardio moderat per minggu untuk menghilangkan lemak. Bagi pemula, disarankan untuk mulai dengan berjalan kaki 20-30 menit, lalu tingkatkan secara bertahap baik dari sisi waktu maupun intensitas.
Berjalan kaki selama 30 menit dapat membantu membakar lemak tubuh, terutama bila kecepatan tetap dijaga agar detak jantung berada di zona pembakaran lemak (65-80% dari detak jantung maksimum).
Jalan kaki dengan durasi lebih lama dan kecepatan cepat dapat meningkatkan pembakaran kalori, sehingga menciptakan defisit kalori yang diperlukan untuk mengurangi lemak lebih efektif. Pada akhirnya, latihan jalan kaki yang terbaik adalah yang dapat dilakukan secara konsisten, baik dengan durasi pendek dan intensitas tinggi atau durasi lebih lama dengan tempo stabil.
Metode Jalan Kaki untuk Mengurangi Lemak Perut
Interval Jalan Cepat
Bergantian antara 2 menit jalan cepat dan 1 menit jalan dengan kecepatan lebih lambat. Ulangi selama 20-30 menit. Metode ini ideal untuk yang memiliki jadwal padat.
Jalan Menanjak
Pilih rute berbukit atau gunakan treadmill untuk melibatkan lebih banyak otot, termasuk otot bokong dan inti tubuh.
Jalan dengan Rompi Pemberat
Menggunakan rompi pemberat dapat meningkatkan daya tahan dan mempercepat pembakaran kalori, serta mengaktifkan lebih banyak otot.
Jalan Jauh dengan Kecepatan Stabil
Sisihkan satu hari untuk jalan kaki dengan kecepatan stabil selama 60 menit atau lebih. Ini membantu membangun daya tahan tubuh sekaligus menjaga pembakaran lemak yang berkelanjutan.